Kamis, 06 September 2012

from my deep heart


Saya selalu mencoba melihat segala sesuatu dari sudut pandang yang positif, menjalani kehendak tuhan yg telah di tentukan dgn se ikhlas-ikhlasnya, dan belajar mensyukuri apa yang telah tuhan berikan kepada diri saya.
Saya sadar selama ini  saya terlalu sombong dan selalu melupakan siapa saya yg sebenarnya…selalu melenceng dari jalan Tuhan….hanya ada pada saat saya membutuhkan Dia, namun dgn sekejap melupakan-Nya setelah mendapatkan kesenangan
Saya ingin bahagia dalam hidup……yah bahagia…satu kata sederhana yg semua org di dunia ini ingin mencapainya.
 Berusaha tegar dan rela melepaskan segala yg di miliki….
Berbesar hati menutup perasaan marah yg memuncak dan teriakan kasar hanya dengan senyuman yg tulus…
Belajar menjadi diri sendiri dengan sejujur-jujurnya….
Bersyukur atas apapun yg diberikan, walaupun terkadang tidak sesuai dengan apa yg kita inginkan dalam hidup….
Terkadang saya merasa kesal dan sangat marah atas ketidakadilan yg saya dan sekeluarga dapatkan, melihat orang-orang berlaku tidak jujur namun dengan mudah mendapatkan apa yg mereka inginkan….tapi bagi org yg selalu menomorsatukan kejujuran, merekalah yg mendapatkan pahitnya….
Kenapa???...
Kenapa ???...
Apa sekarang sebagian besar orang tlah lupa dgn tuhan mereka?????
Kalau iya, kenapa setiap rumah ibadah selalu penuh???
Kenapa setiap musim haji org selalu berbondong2 untuk menjalaninya, setiap hari perayaan agama semua org juga ikut merayakannya????
Apa semua itu dilakukan hanya sebagai rutinitas, status, atau hanya ingin menunjukan kepada org lain, bahwa mereka memiliki TUHAN…
kejujuran harus slalu di nomor satukan……
tapi dengan ketidakjujuran yg jelas-jelas terpampang dimuka saya, saya tidak dapt bertindak,
saya hanya memilih untuk diam dan menjalani semua ini dengan seiklas-iklasnya
Tuhan yg Maha Agung mengetahui setiap hati umatnya….
Dan memberikan keadilan dgn seadil-adilnya……

(Ichio Takarai  a.k.a   Fitriana Meutia Putri)  

Selasa, 08 Mei 2012

extacy goes to bira


  3 hari 2 malam, menjadi pengalaman tak terlupakan bagi nak EXTACY…., berbagai pangalaman tlah kami lewati semua, mulai dari hal-hal unik, gokil, keren sampai hal yg paling menegangkan sekalipun  ada pada saat liburan kami ke PANTAI BIRA
Ok….untuk sekedar mengulang kembali kenangan indah kami semua, saya akan bercerita sedikit, mulai kami start dari Makassar hingga sampai ke temapat penuh kenangan kami di PANTAI BIRA (aaasseeekkkk sekaaleee :p )
Perjalanan kami ke PANTAI BIRA dimulai pada hari sabtu tanggal 5 mei 2012, sekitar jam 7 kami pun berangkat menaiki bus berwarna orange cerah, dengan jarak tempuh selama 7 jam lebih, bus kami meluncur dengan lancar…
1 jam pertama :
Semua pada heboh………….ada yang nyanyi2 dengan gaya gak jelas, ada yang lempar-lemparan snack, sampai asik sendiri dengan bekal yang di bawa..
3 jam berlalu :
Setelah masuk ke sebuah daerah ( gak tau jg apa nama daerah nya),  banyak yg udah tidur…. Ini yg paling lucu, beberapa muka tidur yg tertangkap kamera, keliatan unik….. hhahahahahah :D








5 jam berlalu :
Kami semua  singgah di rumah kluarga pak sabir di daerah Takalar (kalo gak salah)….selama disitu  kami dijamu dgn berbagai makanan dan minuman enak yg menjadi makanan dan minuman bergizi terakhir kami selama liburan. :`)
7 jam berlalu:
Setelah 2 jam perjalanan dari rumah kluarga pak sabir, akhirnya kami pun sampai di PANTAI BIRA….
Kami nginap di pondokan paling menyedihkan yang pernah ada….., dgn fasilitas jauh dari lumayan…..

Malam minggu :
Setelah mandi dan makan malam dgn indomie plus tempe kecap yg di bawa dari rumah…beberapa dari kami berjalan2 ke pantai sambil melihat beberapa souvenir unik dgn harga yg murah abieessss…..
Minggu pagi :
Sekitar jam 6 pagi kami semua pergi kepantai untuk menyalakan kembang api, walopun Cuma beberapa kali ledakan, semua itu mampu menambah keceriaan dan kehangatan diantara kami smua……..

Sekitar jam setengah 7 kami pun mulai turun kepantai….banyak kejadian unik yang kami buat, mulai loncat bebas dari perahu, buat paramida ala ceersleeders sampai perjalanan kami menuju pulau sebelah,dgn jarak tempuh sekitar 10 menit, menggunakan perahu motor.




Pulau yg di jadikan penangkaran penyu tersebut terlihat sangaaaattttt sepi….kayak desa tanpa penghuni, trus agak kotor…banyak sampah dahan2 pohon yg hanyut dan berakhir di pinggir pantai, tapi kalo soal pemandangan……wuuihhhhh…….sudah tak diragukan lagi…..
air laut yang biru dengan terpaan sinar matahari yang cerah,….pasir putih yang agak kasar dan beberapa karang yang terdampar di pinggiran pantai serta tebing besar menjadi latar yang sempurna untuk foto bareng…..
setelah puas kami pun kembali ke pondokan dan bersiap untuk makan malam….

Malam senin :
Ini menjadi malam yang paling menegangkan sekaligus cukup membuat ngeri…
Di mulai ketika salah satu teman kami (tdk usah sebut nama) mengeluh sakit dan tertidur di kamar berdua dengan saya….trus tiba2 dia mulai nangis dan kami semua panik, segala ayat suci al-quran udah di keluarin tapi tetep aja dia blum sadar…..trus aja nangis…..
Blum selesai yg satu, muncul lg masalah lain  ketika 2 teman kami mengaku melihat hal2 aneh di kamar cowok……yang satu shock dan yang satunya lagi gak ngomong2….
*OMG…….BENER-BENER GILA…..rasanya niy jantung kayak mau copot, saking takut nya*

Setelah 1 jam lebih akhirnya suasana kembali seperti semula, yang awalnya kami takut dan khawatir sekejap berubah menjadi lebih ceria.
Karna kejadian itu awal nya saya berencana untuk begadang, tapi ternyata akhirnya tidur jg….

Senin pagi :
Saya terbangun sekitar jam setengah 6 pagi, tapi karna tdk ada suara azan *kayak nya disitu nda ada masjid……..parah* jd yg lain masiy tertidur…..krn masih sepi saya mencoba kembali tidur, namun ternyata sugira sudah bangun dan mengajak untuk mandi di kamar mandi umum…..yah mumpung yg lain blum bangun mending mandi duluan…………
 Kami berencana sebelum pulang akan singgah lagi di rumah kluarga pak sabir, dgn menggunakan pete-pete kami semua pergi meninggalkan pondokan tepat jam 8 pagi.
Sesampainya disana, akhirnya kami kembali merasakan makanan bergizi dan enak….

Blum puas dgn liburan di pantai Bira, kami semua pergi ke sungai dekat rumah…air nya sejuk dan cukup jernih, lumayan lah untuk melepaskan penat….
















Setelah puas beristirahat kami pun pamit untuk segera pulang kembali ke MAKASSAR, tepat jam setengah, 2 bus kami berangkat dgn lancar….
Lagi-lagi berbagai hal lucu kami buat selama perjalanan, mulai dari dengar lagu-lagu syahrini sampai lagu yg gak jelas…..
Puncak ke gilaan kami ketika fajar di paksa untuk shuffle dance, suasana riuh heboh, ada semua selama perjalanan pulang….
Setelah pada akhirnya kami semua turun satu-persatu…….

Benar-benar pengalaman yang tak akan terlupakan…..
Terima kasih atas semua kebahagiaan yg tlah kalian ciptakan selama ini…..
Senang, sedih, persahabatan, pertengkaran, cinta, semua nya tlah kita rasakan bersama….
Tidak ada pengalaman yang lebih indah di bandingkan kenangan bersama kalian semua….
Ketika kita semua sudah dewasa dan hidup berjauhan…
Selalulah ingat yang di katakan project pop :
kamu sangat berarti…istimewa dihati….slamanya rasa ini….jika tua nanti kita tlah hidup masing-masing ingatlah hari ini…….”

Terimakasih sahabat…..
   





Jumat, 13 Januari 2012

Hiatus


Berhubung ujian nasional udah semakin mengancam beberapa bulan kedepan, gw memutuskan untuk vakum dari dunia per-blogan  untuk sementara…
Soalnya tugas2 sekolah semakin buanyak bgt, belum lagi les di skul di tambah les di luar tiap senin kamis * kayak puasa sunnah aja*, yg semakin wat ni kepala serasa mau pecah, setiap nginget UAN badan gw langsung panas dingin, mau na minum air putih mulu, bolak balik ke toilet, demam tinggi, pilek, batuk, kejang-kejang, guling-guling * lebai kumat* yg jelas sekarang gw lagi stresssssssss………bgt…., mikirin ntu UJIAN NERAKA…..,
Setelah ujian nasional lewat penderitaan gw maasih blom selesai, gw masih harus berkutat dgn buku2 tebal untuk persiapan masuk universitas,
Kalo masalah universitas pilihan siy gw dah rencanain dari jauh2 hari, fakultas nya pun dah gw pikirin, yah….setidak nya sesuai lah dgn otak gw yg cukup mahal kalo di jual….
Dan ini adalah catatan universitas pilihan gw beserta fakultas pilihan yg INSYAALLAH bakal gw masukin salah satu nya.
1.      UNIVERSITAS SYAH KUALA (UNSIA) Aceh
Fakultas :
a)      Kedokteran
2.      UNIVERITAS SUMATRA UTARA (USU) Medan
a)   Fakultas Kesehatan Masyarakat
3.      UNIVERSITAS HASANUDIN (UNHAS) Makassar
a)      Sastra Jepang
Nah gw berharap siapapun yg baca ni postingan…..plisss… bgt gw mohon dengan sangat TOLONG DOA NYA…..ok….tolong doain gw agar lulus UAN, sama SNMPTN taon depan….mudah mudahan gw bisa masuk salah satu universitas yg gw tulis barusan…trus bisa masuk di salah satu fakultas yg jg udah gw tulis diatas…..ok gw mohon doanya…., eh jangan lupa doain jg SEMUA temen2 gw di skul terutama nak EXTACY kelas gw semoga mereka jg bisa lulus….dan masuk ke PTN favorit mereka….ok…..DOOMO ARIGATOU GOZAIMASU……




dari A sampai Z seputar jepang



1.              Anime

        Anime diambil dari kata animation,  jika diartikan secara bebas berarti kartun jepang dalam bentuk animasi. Sebagian besar anime jepang diadaptasi dari komik jepang ato yg lebih di kenal dgn sebutan manga..

Tidak semua anime dapat ditonton segala usia loh…mungkin kebanyakan orang beranggap bahwa kartun identik dengan anak2 ato remaja dgn tampilan penuh warna, namun jgn salah dgn anime, sebab justru sebagian besar anime adalh konsumsi org dewasa, bahkan flim porno versi anime banyak sekali macam nya., jadi flim anime apa saja yg aman ditonton bagi anak2??? Ya  pastinya, Naruto, Sin-chan, Doraemon, Dragon ball, dan masih banyak lagi anime2 yg menarik dan tentunya menghibur..


2.              Bento

Kata bento biasanya mengacu pada restoran jepang siap saji yg menyajikan gorengan ala jepang, arti bento sesungguh nya ialah makanan (terdiri dari nasi,lauk,sayur/salad dan buah)yg di sajikan dalm wadah makanan yg biasanya di jadikan bekal makan siang, dan sebagian para ibu rumah tangga mengerahkan upayanya untuk untuk membuat bento yg menarik dan tidak membosankan. Seperti membentuk nasi dgn berbagai bentuk yg lucu, menghias lauk dgn berbagai variasi gambar yg unik dan kombinasi warna yg menggugah selera.


3.              Gunung Fuji (Fujisan)

Salah satu kegiatan org jepang pada saat musim panas ialah mendaki gunung fuji, katanya setiap orang jepang setidaknya harus mendaki gunung fuji tersebut sekali dalm seumur hidup, demi keberuntungan sebab gunung fuji termasuk salah satu  dari tiga gunung yg dianggap suci di jepang,  sebagian besar dari mereka memulai pendakian pada malam hari agar dapat mengejar matahari terbit di puncak guniung fuji.


4.              Visual kei

Visual Kei merupakan penggabungan dari kata Visual(bahasa Inggris), dan Kei(bahasa Jepang) yang mempunyai arti ‘gaya’. Jika komunitas Punk berasal dari London, maka Visual kei berasal dari Jepang. Visual Kei (ヴィジュアル系, bijuaru kei?) mengacu pada sebuah gerakan dalam J-Rock yang populer pada sekitar tahun 1990-an. Gerakan ini ditandai dengan band yang mengenakan kostum dramatis dan imej visual untuk memperoleh perhatian. Di Jepang, penggemar band Visual Kei sebagian besar hampir selalu terdiri dari gadis remaja dan dipasarkan secara luas dalam bentuk merchandise anggota band itu sendiri. Di negara-negara lain, perbandingannya kecil secara kuantitas antara penganut Visual Kei kira-kira keseluruhan antara remaja putra dan putri.
Anggota band Visual Kei sering memakai make up yang mencolok, dengan gaya potongan rambut yang dramatis, yang mengingatkan pada “pita rambut” tahun 1980-an dan memakai kostum yang sangat rumit. Walaupun sebagian besar musisi adalah laki-laki. Anggota band sering bermake up dan memakai pakaian yang dapat dianggap sebagai feminin atau androgynous. Pada akhirnya sebagian band kembali pada image warna – warni dan fantastik yang populer sekitar 5 tahun lalu yang diinspirasi game RPG dan anime. Daya tarik kostum pada fans adalah dengan ditunjukkan oleh para gadis yang berpakaian cosplay sebagai anggota band favorit mereka, secara terpisah pada konser di Jepang, di Amerika pada acara-acara anime




5.              Geisha

         geisha adalah intertainer (pekerja seni) tradisional jepang, Gei berarti seni, dan Sha berarti orang. Pekerjaan yg didominasi wanita tersebut sering dikonotasikan sebagai prostitusi,padahal bukan, geisha yg propesional adalah pekerja seni yg menguasai tari-tarian, lagu, alat music,dan upacara minum teh di jepang, mempunyai pengetahuan di atas rata-rata untuk bisa berkomunikasi dgn para pebisnis, mempunyai kemampuan lain seperti menjadi MC, dan membaca puisi.



6.              Matsuri(Japanesefestival)

        setiap daerah di jepang pasti memiliki perayaan (matsuri) tersendiri, semenjak dahulu org jepang suka membuat perayaan dari bentuk syukur dari hasil bumi yg mereka panen,



7.           Gempa

       jepang berada di wilayah tempat lempengan-lempengan bumi sering kali bertemu, jika lempengan tersebut saling bergesekan hal ini menyebabkan gempa bumi, posisi itu pula yg menyebabkan jepang banyak memiliki gunung api, dan mata air panas, karna saking seringnay terjadi bencana, warga jepang pun akhirnya sadar untuk mewajibkan setiap rumah ato penginapan wajib memiliki tas yg berisi survival-kit, berupa senter, makanan kaleng,kotak p3k, radio baterai dll. 

8.              Vendingmachine

        berbagai vending machine unik kebanyakan terdapat di jepang, bahkan di beberapa restoran untuk memesan makanan menggunakan vending machine, bukan Cuma itu di beberapa hotel menyedikan vending machine yg berisi tiket akses untuk menonton flim porno.
menurut survey dari japan vending machine manufactures association ada satu buah vending machine untuk 23 org di jepang, populasi jepang sekitar 127juta org bisa di bayangkan berapa banyak vending machine yg tersebar di seluruh jepang




9.           Wasabi

     wasabi berasal dari tumbuhan yg bernama horseradish (lobak pedas)asli jepang dan diolah menjadi semacam krim pekat berwarna hijau. Penyuka sushi tahu pasti apa itu wasabi. Jgn mencoba memakan wasabi begitu saja krn pedas nya bgt menyengat sampai ke hidung dan telinga. Caranya campurkan sedikit krim wasabi kedalam kecap asin aduk rata lalu cocolkan sushi.




10.         HelloKitty


   
adalah nama untuk sebuah karakter yang didesain oleh perusahaan jepang ,sanrio. Hello Kitty yang memiliki nama lengkap Kitty White adalah personifikasi dari kucing berwarna putih dengan ciri khas pita atau hiasan lainnya di daun telinga sebelah kiri dan mulut yang tidak digambar.
Hello Kitty pertama kali diperkenalkan di Jepang pada tahun 1974.
Hak cipta Hello Kitty didaftarkan pada tahun 1976 dan sekarang merupakan merk dagang di seluruh dunia. Pada waktu pertama kali diperkenalkan, target utama pemasaran Hello Kitty adalah anak perempuan, tapi sekarang penggemar Hello Kitty terdiri dari wanita maupun pria dari berbagai kalangan usia.
Di Jepang, penggemar berat dan kolektor  Hello Kitty disebut Kitty-ra. Pada tahun 2004, barang-barang Hello Kitty menembus pasar lebih dari 60 negara di seluruh dunia. Karakter Hello Kitty sudah merupakan subkultur yang mewakili budaya Jepang.



11.         Menara Tokyo
 adalah sebuah menara di taman shiba, Tokyo, Jepang. Tinggi keseluruhan 332,6 m dan merupakan bangunan menara baja tertinggi di dunia yang tegak sendiri di permukaan tanah. Berdasarkan peraturan keselamatan penerbangan menara ini dicat dengan warna oranye internasional dengan warna putih di beberapa tempat. Bangunan sekelilingnya lebih rendah, sehingga Menara Tokyo bisa dilihat dari berbagai lokasi di pusat kota.Menara Tokyo terkenal sebagai simbol kota Tokyo dan objek wisata daripada fungsinya sebagai menara antena pemancar TV analog , TV lokal digital, dan radio FM. Selain itu, perusahaan KA East Japan Railway menggunakan menara ini untuk meletakkan antena radio sistem darurat kereta api, dan sejumlah instrumen pengukuran dipasang oleh Kantor Lingkungan Hidup Metropolitan Tokyo.

12.         Shinkansen
merupakan  jaringan kereta listrik cepat di Jepang yang dioperasikan oleh empat group perusahaan Perkereta-apian Jepang. Sejak pertama kali dioperasikan pada tahun 1964 dengan kecepatan 210 km/jam dengan jaringan lintasan rel sepanjang 2,459 km, yang menghubungkan kota-kota di pulau Honshu dan Kyushu, telah menjadi sarana anggkutan cepat, handal, nyaman dan aman di Jepang

Dalam perkembangannya Shinkansen saat ini dapat melaju dengan kecepatan 300 km/jam dan dalam beberapa uji coba shinkansen mampu melaju 443 km/jam pada rel konvensional.

Pada tahun 2003 Shinkansen mencatat rekor dunia kereta tecepat dengan kecepatan 581 km/jam pada lintasan rel maglev (Magnetic levitation) yaitu lintasan rel magnet.




13. Cosplay
adalah istilah bahasa Inggris buatan Jepang (wasei-eigo) yang berasal dari gabungan kata "costume" (kostum) dan "play" (bermain). Cosplay berarti hobi mengenakan pakaian beserta aksesori dan rias wajah seperti yang dikenakan tokoh-tokoh dalam anime, manga, manhwa, dongeng, permainan video, penyanyi dan musisi idola, dan film kartun. Pelaku cosplay disebut cosplayer, Di kalangan penggemar, cosplayer juga disingkat sebagai layer.
Di Jepang, peserta cosplay bisa dijumpai dalam acara yang diadakan perkumpulan sesama penggemar (dōjin circle), seperti Comic Market, atau menghadiri konser dari grup musik yang bergenre visual kei. Penggemar cosplay termasuk cosplayer maupun bukan cosplayer sudah tersebar di seluruh penjuru dunia, yaitu Amerika, RRC, Eropa, Filipina, maupun Indonesia



14. Harajuku
 adalah sebutan populer untuk kawasan di sekitar Stasiun JR Harajuku, Distrik Shibuya, Tokyo. Kawasan ini terkenal sebagai tempat anak-anak muda berkumpul. Lokasinya mencakup sekitar Kuil Meiji, Taman Yoyogi, pusat perbelanjaan Jalan Takeshita (Takeshita-dōri), department store Laforet, dan Gimnasium Nasional Yoyogi. Harajuku bukan sebutan resmi untuk nama tempat, dan tidak dicantumkan sewaktu menulis alamat.
Sekitar tahun 1980-an, Harajuku merupakan tempat berkembangnya subkultur Takenoko-zoku. Sampai hari ini, kelompok anak muda berpakaian aneh bisa dijumpai di kawasan Harajuku. Selain itu, anak-anak sekolah dari berbagai pelosok di Jepang sering memasukkan Harajuku sebagai tujuan studi wisata sewaktu berkunjung ke Tokyo.

Sebetulnya sebutan "Harajuku" hanya digunakan untuk kawasan di sebelah utara Omotesando. Onden adalah nama kawasan di sebelah selatan Omotesando, namun nama tersebut tidak populer dan ikut disebut Harajuku.


15. Kabuki
adalah seni teater tradisional khas Jepang. Aktor kabuki terkenal dengan kostum mewah dan tata rias wajah yang mencolok.
Kementerian Pendidikan Jepang menetapkan kabuki sebagai warisan agung budaya nonbendawi. UNESCO juga telah menetapkan kabuki sebagai Karya Agung Warisan Budaya Lisan dan Nonbendawi Manusia.

16. Capsule Hotel
adalah salah satu gaya akomodasi unik yang mengedepankan efisiensi ruang dengan tidak meninggalkan kenyamanan. Hal yang original dari semangat budaya orang Jepang. Tipikal dari karakter hotel kapsul ini umum-nya ruangan terdiri dari 2 bagian, bagian 1 menjadi ruang untuk publik (public lounge space) biasanya sudah bisa di lihat begitu kita masuk hotel ini. Kemudian juga termasuk kamar mandi umum dan ruang privasi untuk tidur (Capsules sleeping room). Sementara desain atau rancangan kapsulnya sendiri terinspirasi dari desan kokpit pesawat jet. Di dalamnya ada TV, radio, jam alarm juga lampu baca. Karena kapsul maka untuk berdiam di sini agak susah, tamu yang menyewa kapsul ini di set hanya untuk berbaring dan tidur.

17. Sakura
bersama dengan bunga seruni, merupakan bunga nasional Jepang yang mekar pada musim semi, yaitu sekitar awal April hingga akhir April.
Sakura dapat terlihat di mana-mana di Jepang, diperlihatkan dalam beraneka ragam barang-barang konsumen, termasuk kimono, alat-alat tulis, dan peralatan dapur. Bagi orang Jepang, sakura merupakan simbol penting, yang kerap kali diasosiasikan dengan perempuan, kehidupan, kematian, serta juga merupakan simbol untuk mengeksperesikan ikatan antarmanusia, keberanian, kesedihan, dan kegembiraan. Sakura juga menjadi metafora untuk ciri-ciri kehidupan yang tidak kekal

18. Onsen
 adalah istilah bahasa Jepang untuk sumber air panas dan tempat mandi berendam dengan air panas yang keluar dari perut bumi. Penginapan yang memiliki tempat pemandian air panas disebut penginapan onsen (onsen yado). Kota wisata yang berkembang di sekeliling sumber air panas disebut kota onsen.
Sumber air panas memiliki dua sumber panas, magma yang berada di dasar gunung berapi, dan panas yang bukan dari gunung berapi. Jenis mineral yang dikandung air menyebabkan perbedaan warna air, bau, dan khasiat mandi dengan air panas tersebut.